Minggu, Maret 9, 2025
spot_img

SELAMAT DATANG DI PORTAL BERITA MEDIA ONLINE BORNEOHITZ.ID ┃ PEMKAB MURUNG RAYA ┃ MENGUCAPKAN ┃ SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA ┃ MARHABAN YAA RAMADHAN ┃ RAMADHAN 1446 H / 2025 M
BerandaADVERTORIALJaga Stabilitas Harga Gas Melon DiskopUKMPerindag Gelar Lagi Operasi Pasar

Jaga Stabilitas Harga Gas Melon DiskopUKMPerindag Gelar Lagi Operasi Pasar

BORNEOHITZ.ID, MURUNG RAYA – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Murung Raya (Mura) melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (DiskopUKMPerindag) setempat untuk kedua kalinya dalam dua minggu terakhir menggelar operasi pasar gas melon 3 kg untuk masyarakat. Tak tanggung-tanggung sebanyak 560 buah tabung gas langsung didatangkan langsung dari regulator resmi.

Menurut Kepala DiskopUKMPerindag dr Suria Siri upaya ini merupakan langkah kebijakan strategis Pemkab Mura guna menjaga stabilitas harga gas 3 kg yang diperuntukan kepada masyarakat berpenghasilan rendah.

BACA JUGA  Proses Seleksi Penerima Bantuan Pendidikan Harusnya Transparan
BACA JUGA  Kepala SOPD Diminta Penuhi Data MCP KPK Tahun 2024
BACA JUGA  Pj Bupati Murung Raya Safari Natal Tahun 2024 di Desa Pelaci

“Kebijakan ini merupakan langkah strategis Pemerintah Daerah kita untuk stabilkan harga, sekaligus membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa,” kata dr Suria Siri saat ditemui disela-sela melayani warga yang berdondong-bondong datang ke Oprasi Pasar yang digelar di halaman kantornya, Kamis (6/3) siang kemarin.

Suria juga mengungkapkan bahwa dari kegiatan yang sama sebelumnya kondisi harga khususnya di daerah Kecamatan Murung khususnya Kota Puruk Cahu dan sekitarnya harga gas 3 kg ini pada tingkat pengecer masih cukup tinggi.

“Dari data yang berhasil kita update setiap harinya, harga gas ini cukup tinggi dan bervariasi, dari 55 ribu hingga 70 ribu per tabung. Sehingga operasi pasar ini kedua kalinya kita gelar lagi untuk menekan harga ditingkat pengecer,” ungkap mantan Kadiskes ini lagi.

BACA JUGA  Bangun Kolaborasi Guna Pemerintahan Yang Efektif Transparan dan Bermanfaat Bagi Masyarakat
BACA JUGA  Kembangkan Ternak Berbasis Sumber Daya Lokal
BACA JUGA  Dukung Gaya Hidup Sehat di Murung Raya Melalui CFD

Sementara pihaknya dalam kegiatan tersebut memberikan harga Rp 29.250,- per tabung dengan syarat satu lembar fotocopy KTP sebagai data pembeli untuk 1 tabung gas 3 kg.

Dari kegiatan tersebut pihaknya berharap para pelaku usaha, dapat menormalkan harga dengan tidak mengambil untung terlalu tinggi. “Harapan kita para pedagang tidak mengambil untung terlalu banyak kedepan, sedangkan untuk pasokan hingga saat ini kondisinya normal,” tandasnya. (adv/bhz1)


Eksplorasi konten lain dari Borneo Hitz

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

ViaBHZ1
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN ANDA DISINI

- Advertisement -spot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img

Paling Populer

KOMENTAR TERBARU

Eksplorasi konten lain dari Borneo Hitz

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca