BORNEOHITZ.ID, MURUNG RAYA – DPRD Murung Raya (Mura) mendorong pemerintah daerah khususnya masing-masing dinas untuk berinovasi guna menggali potensi-potensi daerah yang mampu menghasilkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Bebie S Sos SH MM M AP mengungkapkan bahwa, dengan menggali potensi PAD secara efektif, pemerintah daerah mampu membangun fondasi yang lebih kuat untuk pertumbuhan dan perkembangan daerah yang berkelanjutan.
“Prinsipnya dengan PAD yang tinggi, mengurangi ketergantungan pada dana trasfer dari pusat. Selain itu pastinya kualitas layanan publik yang terus kita gaungkan selama ini bakal meningkat dan mensejahterakan masyarakat,” kata Politisi PDI Perjuangan ini, Senin (21/10/2024).
Meningkatnya PAD juga menstimulan perekonomian lokal, menciptakan lapangan kerja dan peluang usaha baru. “Tentunya kondisinya akan lebih kompetitif dalam menarik investasi serta menciptakan lingkungan yang mendukung bagi pelaku usaha,” ujarnya lagi.
Tentunya sumber-sumber PAD menurut Bebie menunggu untuk digali dan diolah, “seperti SDA lokal kita di masing-masing sektor baik pertanian, perikanan, perkebunan dan pariwisata, sektor UMKM, dan pengelolaan optimal atas aset-aset milik daerah yang dapat berkontribusi bagi peningkatan PAD daerah kita,” tandasnya. (bhz1)